Kamis, 06 Februari 2014

#30HariMenulisSuratCinta hari ke 6 *Pohon Ceri*

Kumpul dibawah pohon ceri dikampus itu sesuatu yang menyenangkan, apalagi waktu itu kita masih kental persahabatannya. tapi sekarang kalian pada kemana? iya sekarang kita sudah beda jurusan sudah beda kesibukan, mungkin juga sudah pada punya teman baru.

Pohon ceri saksi bisu kita, saksi dimana banyak curhatan kasih disana, curhatan bullyan juga banyak, andai saja itu pohon bisa bicara mungkin ia kangen akan cerita - cerita kita, cerita dimana harus dilalui dengan istilah "truth or dare", tapi sekarang itu semua hanya menjadi sebuah cerita.

Pohon ceri pohon dimana terdapat buah yang kecil namun manis sampai hingga akhirnya kita diawali dari semester kecil untuk sebuah kemanisan yang besar nantinya, kemanisan yang membuat kita bersama lagi di suatu hari. Kemanisan dari sebuah planning-planning yang kita buat....

Hai sobat, masih pada ingetkah kita banyak planning yang belum tercapai, tapi untuk berkumpul saja sekarang susah, ayo hilangkan semua egomu, kita capai planning itu yang dipikirkan 7kepala dengan 5 jagoan didalamnya.

Masih ingatkah? planning utama kita duduk di auditorium kampus bersama dan teriak dengan kata "lulus" hayooo lakukan itu bersama, lakukan hal itu juga didepan pohon ceri nanti, janji harus ditepati sob.

Atas nama sebuah persahabatan saya iki, anis, ano, gorga, topik, arif, cori kita akan lakukan itu secepatnya, (janji dibawah pohon ceri)

I miss You Sob ♥
iky

2 komentar:

  1. ayo lebih diperhatikan teknik menulisnya biar lebih rapi ya :D
    siapa tau aja suatu hari kamu jadi penulis beneran :D
    semangat terus yaaa
    - ika, tukangpos

    BalasHapus
  2. iya ka 5hx.. ini lewat tablet jadi pengaturan penulisannya ga lengkap :D

    BalasHapus